Malam Qadar (Malam Kemuliaan)



Firman Allah dalam Al-Quran, surat Al-Qadr:


1. Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Quran) pada malam qadar (kemuliaan).
2. Dan tahukah kamu apakah malam qadar (kemuliaan) itu?
3. Malam qadar (kemuliaan) itu lebih baik dari seribu bulan.
4. Pada malam itu, turun para malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhan mereka untuk mengatur segala urusan.
5. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.

Kapan malam qadar?
Pada malam 10 akhir bulan Ramadhan, terutama yang ganjil


Apa tanda malam qadar?
Berdasarkan ayat ke-5 surat Al Qadar, beribadah pada malam qadar terasa lebih khusyu, lebih 'lezat', yang belum pernah dirasakan sebelumnya.

Doa apa yang harus dibaca pada malam qadar?

("Allahumma innaka afuwwun, tuhibbul afwa fa'fu 'anni")

Bagaimana kiat-kiat untuk mendapatkan malam qadar?
1. Pada siang hari hendaknya tidak melakukan pekerjaan yang terlalu menguras tenaga agar pada malam hari dapat beribadah dengan kondisi yang segar dan dalam waktu yang cukup lama.
2. Beribadah (shalat malam dan membaca al quran) dengan sungguh-sungguh dan hanya mengharapkan ridha Allah.
3. Berdoa kepada Allah agar mendapatkan malam qadar.

Sumber gambar : Google Gambar